Rest in Peace, Stuart Gordon

Selain berkecimpung di dunia film, Stuart Gordon dan istrinya, Carolyn Purdy Gordon, juga merintis ‘Organic Theater Company. Teater ini banyak memproduksi karya-karya klasik dari penulis macam Edgar Allan Poe, George Orwell dan Homer. Nama Stuart semakin terkenal setelah rilisnya film kontroversial ‘RE-ANIMATOR’.

Namanya selalu disebut disandingkan bersama artis cutting-edge exploitation lainnya seperti John Waters, Jim Goad atau Lydia Lunch. Karya-karyanya yang patut ditonton: ‘FROM BEYOND’ (1986), ‘HONEY, I SHRUNK THE KIDS’ (1989), ‘FORTRESS’ (1992) dan ‘STUCK’ (2007). Selamat beristirahat, Stuart Gordon (1947-2020)